10 Contoh Surat Perjanjian Kerja Sama serta Template [+Link Download]

Key Takeaways Surat perjanjian kerja sama mengatur hak dan kewajiban antara pihak yang terlibat. Isi perjanjian mencakup identitas, ruang lingkup kerja sama, jangka waktu, dan cara penyelesaian sengketa. Dokumen dibuat rangkap dua agar masing-masing pihak memiliki salinan sah. Materai memberikan kekuatan hukum pada surat perjanjian. Dengan perjanjian tertulis, kerja sama jadi lebih aman dan jelas […]

KantorKu HRIS
Ditulis oleh
KantorKu HRIS • 16 Oktober 2025
Key Takeaways
Surat perjanjian kerja sama mengatur hak dan kewajiban antara pihak yang terlibat.
Isi perjanjian mencakup identitas, ruang lingkup kerja sama, jangka waktu, dan cara penyelesaian sengketa.
Dokumen dibuat rangkap dua agar masing-masing pihak memiliki salinan sah.
Materai memberikan kekuatan hukum pada surat perjanjian.
Dengan perjanjian tertulis, kerja sama jadi lebih aman dan jelas secara hukum.

Contoh surat perjanjian kerja sama bisa Anda gunakan sebagai referensi untuk digunakan di perusahaan Anda.

Surat perjanjian kerja sama adalah dokumen resmi yang mengikat secara hukum hubungan antara dua pihak atau lebih dalam menjalankan suatu kesepakatan bisnis atau proyek. 

Dokumen ini mengatur hak, kewajiban, dan tanggung jawab masing-masing pihak agar kerja sama berjalan lancar dan terhindar dari sengketa. 

Mari lihat berbagai contoh surat perjanjian kerja sama beserta link download ke template yang ada!

Contoh Surat Perjanjian Kerja Sama

Berikut beberapa contoh surat perjanjian kerja sama sederhana untuk 2 orang atau lebih yang bisa Anda jadikan referensi:

1. Contoh Surat Perjanjian Kerja Sama Sederhana

Ini adalah template kosongan dari Sehatus Salamah di Scribd yang terdiri dari 6 lembar. Dokumen ini mencakup tata tertib, hak dan kewajiban, status, jangka waktu perjanjian, dan lainnya.

2. Contoh Surat Perjanjian Kerja Sama 2 Orang

Gunakan contoh surat perjanjian kerja sama PKWT untuk karyawan di perusahaan Anda, sehingga jelas aturan hak, kewajiban, dan jangka waktu kerja antara perusahaan dan karyawan.

SURAT PERJANJIAN KERJA SAMA PKWT
Nomor: 012/PKWT/2025


Kami yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Budi Santoso

Alamat: Jl. Melati No. 45, Jakarta

Pekerjaan/Jabatan: Staff Administrasi

Selanjutnya disebut sebagai “Pihak Pertama

Nama: Siti Aminah

Alamat: Jl. Anggrek No. 12, Jakarta

Pekerjaan/Jabatan: Staff Administrasi

Selanjutnya disebut sebagai “Pihak Kedua

Dengan ini sepakat untuk mengadakan perjanjian kerja sama PKWT dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Pihak Pertama dan Pihak Kedua akan melaksanakan tugas administrasi dan operasional sesuai instruksi perusahaan PT Maju Bersama.
  • Perjanjian berlaku mulai 1 April 2025 sampai 30 September 2025, dapat diperpanjang atas kesepakatan bersama.
  • Pihak Kedua Menerima gaji Rp5.000.000/bulan sesuai kesepakatan.
  • Perjanjian dapat diakhiri jika salah satu pihak melakukan pelanggaran berat.
  • Perselisihan diselesaikan secara musyawarah.

Demikian perjanjian ini dibuat rangkap dua dan ditandatangani oleh kedua pihak dalam keadaan sadar, tanpa paksaan dari pihak manapun.

Pihak Pertama Pihak Kedua
(tanda tangan & nama jelas) (tanda tangan & nama jelas)
Budi Santoso Siti Aminah

Baca Juga: 5 Contoh Kontrak Kerja Karyawan PKWT, PKWTT & Freelance

3. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama bagi Hasil Word

Berikut ini adalah surat perjanjian kerjasama bagi hasil dalam format Word yang bisa langsung digunakan atau disesuaikan sesuai kebutuhan Anda.

Template Surat Perjanjian Kerjasama bagi Hasil Word

4. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama dengan Vendor

Jika perusahaan Anda ingin menjalin kerjasama dengan pihak ketiga untuk suplai atau distribusi barang, perjanjian ini bisa dijadikan acuan. Surat ini menjelaskan hak, kewajiban, distribusi barang, hingga tanggung jawab terkait kerusakan barang.

Surat Perjanjian Kerjasama Usaha Perdagangan

Nomor: 045/SPK-UP/2014


Pada hari ini Selasa, tanggal 18 Maret 2014, bertempat di Denpasar, yang bertanda tangan di bawah ini:

Pihak Pertama:
Nama: PT. Sumber Abadi Stationery
Alamat: Jl. Raya Puputan No. 55, Renon, Denpasar
No. Telp: (0361) 123456

Selanjutnya disebut sebagai Pihak Pertama.

Pihak Kedua:
Nama: Bapak I Ketut Santoso
Alamat: Desa Mengwi, Kabupaten Badung
No. Telp: (0361) 654321

Selanjutnya disebut sebagai Pihak Kedua.

Kedua belah pihak sepakat untuk menjalin perjanjian kerjasama dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Obyek Kerjasama

Pihak Pertama menjual barang dagang berupa alat tulis kantor (ATK) kepada Pihak Kedua dengan sistem konsinyasi. Pihak Kedua mendapatkan 15% dari omzet penjualan barang (ATK) Pihak Pertama.

2. Jumlah Maksimal Barang

Jumlah maksimal ATK yang dikalihkan Pihak Pertama kepada Pihak Kedua adalah 500 unit per hari, dapat berubah sesuai permintaan Pihak Kedua.

3. Distribusi Barang

Pendistribusian barang untuk area Denpasar dan sekitarnya diatur oleh Pihak Kedua.

4. Promosi

Pihak Pertama akan membantu promosi Pihak Kedua, dan Pihak Kedua juga akan membantu promosi Pihak Pertama.

5. Laporan dan Penyerahan Laba

Pihak Kedua wajib melaporkan hasil penjualan setiap bulan kepada Pihak Pertama, disertai bukti transaksi dan penyerahan laba sebesar 15% dari omzet penjualan ATK yang ditetapkan Pihak Pertama kepada Pihak Kedua.

6. Kerusakan Barang

Apabila terjadi kerusakan pada ATK, Pihak Kedua berkewajiban melakukan perbaikan atau membayar ganti rugi atas kerusakan tersebut dengan biaya sendiri.

Demikian perjanjian ini dibuat dalam rangkap dua, masing-masing bermaterai cukup dan memiliki kekuatan hukum yang sama, untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Pihak Pertama  Pihak Kedua

(tanda tangan & stempel) (tanda tangan)

5. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Project

Surat perjanjian kerja sama ini dibuat khusus untuk pelaksanaan proyek konstruksi dengan dasar hukum dan acuan yang berlaku bagi kedua belah. Anda bisa langsung menggunakannya dengan menyalin teks berikut:

PT. ARDHA JAYA KONSTRUKSI

PERDAGANGAN UMUM & CONTRACTOR

Jl. Melati No. 45 Komplek Ruko Graha Indah, Jakarta Selatan


SURAT PERJANJIAN KERJA SAMA

Nomor : 001/SPK.SUBK/ARJ/2025

Pada hari ini Senin, tanggal enam bulan Oktober tahun dua ribu dua puluh lima, bertempat di Jakarta, kami yang bertanda tangan di bawah ini:

PIHAK 1 (PIHAK PERTAMA)

Nama : RAHMAT HIDAYAT, ST

Jabatan : Direktur PT. ARDHA JAYA KONSTRUKSI

Alamat : Jl. Melati No. 45 Komplek Ruko Graha Indah, Jakarta Selatan

Bertindak untuk dan atas nama Pemilik Proyek, yang selanjutnya disebut sebagai Pihak 1.

PIHAK 2 (PIHAK KEDUA)

Nama : ANDI SAPUTRA, ST

Jabatan : Direktur Utama PT. MAKMUR BANGUN SEJAHTERA

Alamat : Jl. Pahlawan No. 12, Kel. Menteng, Jakarta Pusat

Bertindak untuk dan atas nama Sub Kontraktor, yang selanjutnya disebut sebagai Pihak 2.

Dengan ini menerangkan bahwa semua pihak setuju dan sepakat untuk mengadakan Perjanjian Kerja Sama (Sub Kontrak) dengan ketentuan dan syarat sebagai berikut:

LINGKUP KERJASAMA

Pasal 1

Semua pihak telah sepakat untuk mengadakan perjanjian kerja sama pelimpahan proyek milik pihak 1 kepada pihak 2 (Sub Kontraktor) dalam pelaksanaan proyek pembangunan/pekerjaan sebagai berikut:

  • Nama Paket: Pembangunan Gedung Perkantoran PT. Ardha Jaya
  • Lokasi: Jakarta Selatan
  • No. Kontrak: AJK.01/PKT.X/2025
  • Tanggal Kontrak: 6 Oktober 2025
  • Nilai Kontrak: Rp 78.500.000.000,-
  • Jangka Waktu Proyek: 2 Tahun

6. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Bermaterai

Berikut ini adalah contoh surat perjanjian yang sudah dilengkapi materai, digunakan untuk kerjasama pemasangan listrik di desa, sehingga bisa langsung dijadikan referensi sesuaikan kebutuhan.

Surat Perjanjian Kerjasama Bermaterai | Sumber: Prasenda

7. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama MoU

Surat perjanjian kerjasama ini dibuat sebagai pedoman bagi kedua belah pihak dalam melaksanakan segala bentuk kerja sama yang disepakati. Berikut bisa langsung Anda edit sesuai kebutuhan:

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

(MEMORANDUM OF UNDERSTANDING / MOU)


Nomor: 012/MOU/IX/2025

Pada hari ini, Rabu, tanggal 7, bulan Oktober, tahun 2020, yang bertanda tangan di bawah ini:

PIHAK PERTAMA
Nama: Budi Santoso
Perusahaan: PT Nusantara Sejahtera
Jabatan: Direktur Utama
Alamat: Jl. Merdeka No. 45, Jakarta Pusat

Berdasarkan Surat Keputusan Direksi PT Nusantara Sejahtera Nomor: SK-045/2025 tanggal 1 Oktober 2025, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Perusahaan PT Nusantara Sejahtera, selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

PIHAK KEDUA
Nama: Siti Rahmawati
Perusahaan: CV Mitra Mandiri
Jabatan: Pemilik
Alamat: Jl. Diponegoro No. 78, Bandung

Selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.

Kedua belah pihak sepakat untuk melaksanakan kerjasama dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Ruang Lingkup Kerjasama

  • Pihak Pertama menyediakan fasilitas gudang dan distribusi untuk produk Pihak Kedua.
  • Pihak Kedua memasok produk sesuai dengan jadwal dan kualitas yang disepakati.

2. Hak dan Kewajiban

  • Pihak Pertama berhak melakukan pengecekan kualitas produk yang dikirim oleh Pihak Kedua.
  • Pihak Kedua wajib memenuhi kuantitas dan kualitas produk sesuai kontrak.

3. Jangka Waktu Kerjasama

Mulai tanggal: 7 Oktober 2020

Berakhir tanggal: 7 Oktober 2024

4. Ketentuan Lain-lain

  • Perjanjian ini dapat diperpanjang berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak.
  • Segala sengketa yang timbul akan diselesaikan secara musyawarah terlebih dahulu.

Demikian surat perjanjian kerjasama ini dibuat dalam rangkap dua, masing-masing memiliki kekuatan hukum yang sama, untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Jakarta, 6 Oktober 2025

PIHAK KEDUA                                 PIHAK PERTAMA

( Siti Rahmawati )                               ( Budi Santoso )

8. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Usaha 3 Orang

Surat perjanjian kerja sama ini mengikat tiga pihak untuk sebuah restoran, lengkap dengan penjelasan hak, kewajiban, hingga modal. Bisa menjadi referensi bagi yang ingin memulai usaha.

Template Surat Perjanjian Kerjasama Usaha 3 Orang

9. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Kedai Kopi

Berikut adalah contoh surat perjanjian kerja sama 2 orang untuk usaha kedai kopi. Terdiri dari 2 lembar dan bisa langsung Anda unduh gratis.

Template Surat Perjanjian Kerjasama Kedai Kopi

Baca Juga: 8 Cara Membuat Kontrak Kerja yang Sah: Jenis, Komponen, & Contoh 

10. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Peternakan

Surat perjanjian ini dibuat untuk pelaksanaan proyek peternakan sapi agar kedua pihak saling memahami dasar hukum dan acuan dalam menjalankan hak, kewajiban, dan pembagian hasil.

PT. BINA TERNAK SEJAHTERA
Jl. Kebon Raya No. 12, Bandung, Jawa Barat
Telp / Fax : (022) 55667788
Email : [email protected]


SURAT PERJANJIAN KERJA SAMA

Nomor : 003/SPK.PTK/PTS/2025

Pada hari ini, Rabu, tanggal 15 Maret 2014, bertempat di Bandung, kami yang bertanda tangan di bawah ini:

PIHAK PERTAMA

Nama : ANDRI SANTOSO
Jabatan : Direktur PT. Bina Ternak Sejahtera
Alamat : Jl. Kebon Raya No. 12, Bandung, Jawa Barat

Selanjutnya disebut sebagai Pihak Pertama.

PIHAK KEDUA

Nama : RINA MULYANI
Jabatan : Direktur PT. Ternak Makmur
Alamat : Jl. Sapi Perah No. 5, Kabupaten Bandung

Selanjutnya disebut sebagai Pihak Kedua.

PASAL 1

TUJUAN KERJA SAMA

Perjanjian ini dibuat untuk:

  1. Melaksanakan kegiatan peternakan sapi secara bersama-sama.
  2. Menjadi dokumen resmi untuk mengajak pihak lain bekerja sama di bidang peternakan sapi.
  3. Menetapkan hak, kewajiban, dan pembagian hasil dari kegiatan peternakan.

PASAL 2 

LINGKUP KERJA SAMA

  1. Pihak Pertama menyediakan sapi induk, pakan, fasilitas kandang, dan dukungan teknis.
  2. Pihak Kedua bertanggung jawab atas perawatan harian, kesehatan sapi, dan produksi susu/daging.
  3. Kedua pihak sepakat berbagi hasil sesuai rasio: 60% Pihak Pertama, 40% Pihak Kedua.
  4. Pihak Kedua wajib melaporkan kondisi ternak setiap bulan dan memastikan standar kesehatan hewan terpenuhi.

PASAL 3 

HAK DAN KEWAJIBAN

  1. Pihak Pertama berhak menerima laporan rutin dan hasil produksi sesuai kesepakatan.
  2. Pihak Kedua berhak menerima keuntungan sesuai rasio dan dukungan fasilitas dari Pihak Pertama.
  3. Kedua pihak wajib menjaga kerahasiaan informasi peternakan dan tidak memindahkan ternak tanpa izin tertulis pihak lain.

PASAL 4 

JANGKA WAKTU

Perjanjian ini berlaku selama 2 tahun sejak tanggal penandatanganan, yaitu 15 Maret 2018, dan dapat diperpanjang berdasarkan kesepakatan kedua pihak.

PASAL 5 

PENYELESAIAN SENGKETA

Apabila terjadi perselisihan, kedua pihak sepakat untuk menyelesaikan secara musyawarah. Jika tidak tercapai kesepakatan, penyelesaian dilakukan melalui Pengadilan Negeri Bandung.

Demikian perjanjian ini dibuat rangkap dua, masing-masing bermaterai cukup, dan memiliki kekuatan hukum yang sama.

Pihak Pertama Pihak Kedua
PT. BINA TERNAK SEJAHTERA  PT. TERNAK MAKMUR

(Nama & Tanda Tangan) (Nama & Tanda Tangan)

Mau Template Surat Perjanjian Kerja Siap Pakai? Isi Nama Anda untuk Mengunduhnya!

Isi form berikut dengan nama Anda untuk mengakses folder Google Drive berisi kumpulan template surat perjanjian kerja format docx yang bisa di-edit.

Ribet Mengurus Surat Perjanjian Kerja Sama? Permudah Pakai KantorKu HRIS!

Kewalahan mengurus surat perjanjian kerja sama, belum lagi kontrak untuk karyawan PKWT atau PKWTT? Kini, semua bisa lebih mudah dengan KantorKu HRIS!

KantorKu HRIS memiliki fitur berikut yang mempermudah pengelolaan kontrak dan administrasi karyawan:

  • Database karyawan terpusat. Semua data karyawan tersimpan rapi dan mudah diakses kapan saja, membantu penyusunan surat perjanjian.
  • Update data otomatis: Perubahan informasi karyawan langsung tercatat, sehingga kontrak selalu sesuai kondisi terbaru.
  • Onboarding digital: Karyawan baru bisa mengisi data dan dokumen kontrak langsung lewat aplikasi.
  • Kustomisasi field. Sesuaikan data dengan kebutuhan untuk kontrak, jadi lebih cepat menemukan data yang dibutuhkan.

Penasaran bagaimana cara kerjanya? Coba demo gratis KantorKu HRIS, bisa dapat akses hingga 30 hari!

kantorku hris
Bagikan

Related Articles

Apakah Boleh Pernikahan Satu Kantor? Ini Aturan Terbaru menurut MK

Apakah boleh pernikahan satu kantor dengan rekan kerja? Simak aturan dan dasar hukum yang berlaku agar bisa mengambil keputusan yang tepat.
contoh kwitansi

10 Contoh Kwitansi Resmi, Nomor 3 Sering Dipakai Perusahaan!

Takut kwitansi tidak sah? Simak contoh kwitansi perusahaan, kwitansi mobil, kwitansi jual tanah, & kwitansi jual beli motor.

Working Hybrid vs Remote, Mana yang Terbaik untuk Perusahaan?

Bingung ingin menerapkan working hybrid vs remote? Mari lihat perbandingan dari segi biaya, model kerja, akses talenta, produktivitas, dll!